Berikut Nama Kepala Desa Terpilih se-Kabupaten Lamsel Pada Pilkades Serentek Gelombang ke II



POJOKRAKYAT
 - Pesta Demokrasi pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang ke dua Tahun 2023, di Kabupaten Lampung Selatan telah usai.


Kontestasi Pilkades yang digelar pada Kamis 31 Agustus 2023 di Lampung Selatan kemarin diikuti sebanyak 42 Desa dari 13 Kecamatan, dengan total calon sebanyak 138 orang.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Erdiansyah menilai, gelaran Pilkades serentak gelombang ke dua di Kabupaten Lampung Selatan berjalan aman dan kondusif.

"Alhamdulillah, gelaran Pilkades kemarin sampai malam berjalan lancar dan bisa dibilang berjalan dengan sukses," kata Erdi saat dihubungin via telfon, Jum'at (01/09/2023).

Untuk tahapan selanjutnya, saat ini pihaknya masih menunggu pemberkasan berita acara dari panitia Pilkades. Namun Erdi memastikan, untuk jadwal pelantikan akan berlangsung dalam waktu dekat.

"Saat ini kita masih menunggu berita acara dari Panitia, untuk kemudian dilakukan pembuatan SK. Selanjutnya tinggal menunggu jadwal pelantikan. Yang pasti bulan September ini jadwal pelantikannya," ujar Erdi.


Berikut 42 Nama Kepala Desa Terpilih :

Kecamatan Kalianda
1. Desa Maja : ARLIZON
2. Palembapang : ROMMY ANSORY
3. Marga Catur : MUHAMMAD ABDUL MUHLIS
4. Babulang : JEMI AMSTRONG
5. Agom : MUKSIN SYUKUR

Kecamatan Rajabasa
1. Tejang Pulau Sebesi : SYAMSIAR
2. Canggug : HERRI SUHAIRI

Kecamatan Ketapang
1. Sripendowo : ARTAJI
2. Taman Sari : SUTRISNO
3. Sidoasih : M. IBRAHIM
4. Pematang Pasir : DARTO WARSONO
5. Berundung : SULTAN
6. Sidoluhur : ZAKARIYA

Kecamatan Penengahan
1. Rawi : MUHAMMAD AMIN
2. Belmabangan : A. RAHMAD
3. Kekiling : ANDI SAPUTRA
4. Ruang Tengah : ABDULLATIF
5. Sukajaya : IHSAN

Kecamatan Sragi
1. Kuala Sekampung : SUGENG HERYANTO
2. Margajasa : ALEK

Kecamatan Palas
1. Bangunan : ISNAINI
2. Palas Pasemah : EVAN RASTRIANDANA
3. Pematang Baru : ROSADI

Kecamatan Way Sulan
1. Purwodadi : SUMARSONO
2. Banjar Sari : ABDUL KHOLIK

Kecamatan Sidomulyo
1. Budi Daya : AAN KURNIAWAN
2. Siring Jaha : RUSLI
3. Sukamaju : JUNAIDI
4. Sidowaluyo : HARONI

Kecamatan Candipuro
1. Karya Mulya Sari : TARJONO

Kecamatan Tanjung Sari
1. Bangun Sari : PONIRAN
2. Wawasan : SUTOYO WALI JATI

Kecamatan Jati Agung
1. Sinar Rejeki : IWAN SYAMSURI
2. Purwotani : MARYATUN

Kecamatan Katibung
1. Trans Tanjungan : ALWI
2. Neglasari : JAMALUDIN
3. Tanjung Agung : BUANG SUGIARTO
4. Rangai Tri Tunggal : RUSDA

Kecamatan Tanjung Bintang
1. Serdang : SUPRIYONO
2. Way Galih : JOKO WASKITO
3. Trimulyo : SUROTO
4. Srikaton : NURKHOLI FATMAWATI